Menciptakan Tulisan Blog Yang Menarik Dengan Khas Karakter Sendiri – Alhamdulillah saya sudah menjadi blogger terhitung sejak tahun 2010. Selama itu pula saya banyak membaca blog orang lain dan juga menulis banyak Alhamdulillah.
Tulisan blog pribadi penting untuk diri kita sendiri, tapi blog kita adalah satu dari jutaan blog lainnya. Sementara kita tahu bahwa kita ingin blog kita sering dibaca orang dan juga diingat oleh orang lain.
Bagaimana cara blog kita atau tulisan kita membekas di hati orang lain sementara kita bersaing dengan ada jutaan website lain setiap harinya. Belum lagi dengan konten sosial media?
Salah satu cara yang bisa kita lakukan adalah menulis dengan keunikan kita sendiri atau dengan khas kita sendiri. Dengan cara ini paling tidak pembaca akan ingat dengan tulisan kita atau kesan yang mereka dapat ketika mereka membaca tulisan kita.
Meskipun lingkup blog saya mungkin tidak seluas blogger lain tapi Alhamdulillah saya beberapa kali mendapatkan predikat tulisan yang paling enak dibaca oleh komunitas blogging ini. Setelah saya sadar, memang saya punya kekhasan tulisan sedikit.
Nah di kesempatan kali ini saya ingin berbagi tentang bagaimana menulis dengan karakter kita sendiri di dalam blog. Yuk simak beberapa tips di bawah ini:
1.Mengenali Diri Sendiri = Nyaman Dengan Diri Sendiri
Mengenali diri sendiri adalah sesuatu yang mendasar dari setiap orang. Ketika remaja khususnya kita biasanya adalah masa untuk mencari jati diri kita. Nah di sini biasanya kita menjadi lebih aware dengan latar belakang keluarga kita budaya ataupun suku ataupun lingkungan yang kita miliki.
Beranjak dari remaja kita pun berkembang ya Sebagai manusia. Kita menjadi khususnya harus menentukan arah hidup mengetahui khususnya apa yang kita sukai dan tidak sukai, mengalami berbagai hal yang tidak menyenangkan maupun yang menyenangkan, mengalami kesuksesan dan kegagalan.
Nah berangkat dari itu semua tentunya Kita harusnya tahu dan mengenal diri kita sendiri. Jika kita tidak tahu atau belum tahu nah sekarang saatnya untuk lebih mengenal diri sendiri. Begitu sudah mengenal dan menyayangi, suka dengan diri sendiri disitu tentunya ada rasa nyaman dengan diri sendiri.
Begitu mengetahui karakter penulisan juga tahu niche blog apa yang ingin ditulis, kita juga bisa mengambil ciri dari kota asal kita. Misalnya menjadi travel blogger Balikpapan atau lifestyle blog dari Medan dan sebagainya.
2.Melihat, Mendengar, Mengamati Banyak Referensi
Dengan melihat banyak hal yang bisa kita baca yang bisa kita dengar maupun kita alami sebagai sumber inspirasi atau sumber ilmu kita memiliki pengetahuan yang lebih kaya dibanding sebelumnya. Dengan memiliki wawasan dan ilmu yang lebih luas, kita jadi lebih memiliki kedalaman dalam pengetahuan. Juga memiliki banyak hal yang bisa kita bagikan.
Kita bisa juga sering melakukan blogwalking agar mengetahui sudut pandang blogger lain. Jalan-jalan ke blog lain bisa membuka perspektif dan mendapatkan pengalaman juga wawasan baru.
3.Banyak Berlatih Menulis
Cobalah untuk menulis blog banyak hal dalam berbagai ragam topik. Jangan cuma menulis di topik yang kita nyaman saja atau yang kita ketahui saja. Cobalah menulis dari hal yang tidak kita ketahui maupun yang kita ketahui ataupun yang ingin kita ketahui.
Dengan banyak berlatih seperti ini lama-kelamaan akan terbentuk pola menulis atau karakter itu akan terlihat dalam tulisan. Menulis sebagai penulis dari background yang berbeda bisa menantang dan menggali potensi diri, misalnya penulis Balikpapan menulis tentang kebiasaan orang Jawa dan sebaliknya.
4.Menganggap Pembaca Adalah Teman
Anggaplah pembaca adalah seseorang yang kamu kenal akrab atau seseorang yang ingin kamu coba lebih akrabkan. Dengan mindset seperti ini maka menulis jadi terasa lebih santai dan tidak terasa kaku, tidak terasa terlalu formal. Juga bisa membuat pikiran kita lebih santai sehingga menulis jadi lebih lancar.
Tentu saja ini adalah menulis untuk blog jadi tidak perlu terlalu kaku atau terlalu serius seperti menulis karya ilmiah. Blog adalah ruang pribadi dan ruang personal untuk kita, biasanya.
5.Merekam ucapan untuk ditulis dalam blog
Jika ingin menulis dengan karaktermu sendiri seperti sedang berbicara mengobrol, bisa mencoba merekam ucapanmu untuk ditulis di blog. Saya sudah mencoba ini beberapa kali dan Alhamdulillah tulisan lebih cepat jadi. Tips ini saya dapat dari instagram Mbak Vicky yang juga seorang food blogger.
Penutup
Beberapa poin di atas saya rasa mampu membantu kita menciptakan tulisan blog yang menarik dan unik. Meskipun dalam pencarian karakter penulisan blog, sangat lumrah melakukan kesalahan ngeblog dan sedikit error. Yang penting semangat menulis blog masih menyala 🙂 Boleh juga lho kamu rencanakan menulis lebih banyak dengan blog planner.
Jangan lupa proses mencari kekhasan tulisan tidak instan dan butuh waktu. Jadilah blogger yang unik dan menarik, minimal membuat diri sendiri happy. Semoga tetap semangat blogging!
Tulisan ini diikutsertakan dalam Nulis Kompakan Mamah Gajah Ngeblog bulan Agustus.

Saya pernah aktiiiif banget blogging, mengelola beberapa blog sekaligus, tapi sekarang sedang melempem. Ikut komunitas MGN untuk dapat suntikan semangat dari sesama mamah gajah, supaya blog bergeliat aktif lagi. Terima kasih sharing tulisannya, mamah Andin… buat modal menulis postingan baru lagi nanti.
Wuiihh Andina, saya membaca tulisan ini, jadi makin semangat untuk rajin menulis di blog. Duh terima kasih banyak ya Mah Andina. 🙂
***
Nah point nomer 3 nih yang sedang saya fokuskan. Mencoba keluar dari zona nyaman. Ingin menulis yang ‘menantang’, dalam artian keluar dari pakem basic saya, Semoga bisa terwujud goal saya ini. 🙂
***
Btw saya termasuk salah satu fans Mah Andina, tulisannya memang selalu enak dibaca. 🙂 Sukses selalu ya Andina 🙂
Waaahhh … thanks ya remindernya teh Andina. Aku suka poin: pembaca adalah teman.
Itulah mengapa seru dan asyik ada MGN ini … oya walau di Kompasiana riweuuuhhh tapi tetap masih nulis di sana untuk berteman dengan sesama penulis. Ternyata banyak juga yang profesinya dosen he3 … alhamdulillah
Emang enaknya baca blog lebih sederhana bahasanya dan berasa kenal Ama yang menulis. Kalau baca artikel media serius malahan aku pusing kadang2 kata yang sama diulang entah berapa kali.
Semoga makin banyak blogger yang tulisannya berciri khas kayak mamah Andina yaa…
Terima kasih tips ya mamah andina.. no wonder ya tulisan teh andina selalu ngalir dan enak dibaca, perlu banyak latihan juga ya supaya bisa menulis dengan lancar.. btw, jadi tau ada blog ttg balikpapan, jd nostalgia hihi..
Tulisan mba andina emang selalu enak dibaca. Aku iri lho mba . Tapi memang lama menulis itu mempengaruhi hasil tulisan ya mba. Terus bahasannya selalu menarik.
Memang enak menulis sesuai karakter dan maunya kita. Bisa jadi ciri khas kita
Wahh tips-tips yang diberikan daitas sangat membantu banget buat bikin tulisan yang baik serta enak dibaca juga untuk orang lain. apalagi kalau tulisan sudah dipublikasikan di website, berarti sudah menjadi konsumsi umum. Tetap selalu memastikan feedback yang diberikan pembaca dan belajar dengan referensi. Setuju banget!.
Wah..terima kasih tips-tipsnya mba.. Meski sdh lama ngeblog, saya merasa masih harus banyak belajar ttg blog & segala macamnya. Merekam idd sebelum.menulis nih blm pernah saya lakukan, tampaknya menarik..
Jitu banget tipsnya kak. Thanks yaa 2023 mau lebih rajin ngeblog lagi.
Pengen belajar bikin tulisan yg lebih lentur dan enak dibaca.
Emang wajib bikin tulisan yg berkarakter dan ‘gue banget ‘ ya biar ada ciri khas dari blognya?
Oh yaa kak kalo blognya gado2 gimana apa butuh Niche khusus?
Saya sendiri sekarang mulai membiasakan merekam apapun ide yang terlintas menggunakan aplikasi Live Transcribe. Dan memang tulisan lebih cepat jadinya. Tinggal kita mengembangkan hasil rekaman tersebut ke dalam bentuk tulisan yang lebih terstruktur.
Kalau persoalan gaya, memang blog ruang personal dan bebas-bebas saja untuk diisi dengan bentuk dan pilihan kata yang seperti apa.
Aku pernah mengalami masa-masa ATM ini dulu, kak Andin.
Karena merasakan blogger A panutanku ini keren banget pastinya.. Pun nichenya, aku suka ngikutin..
Tapi makin ke sini, aku menemukan zona nyamanku. Huhu.. jadi sulit keluar yah.. Rasanya jiper banget kalo diminta nulis yang diluar zona nyaman. Karena risetnya pasti gak sebentar…
Sebenarnya yang bikin betah di blog kak Andin tuh selain bahasanya, aku suka banget sama font dan templatenya yang clear.
Jadi betah banget di rumah kak Andin. Haturnuhun tipsnya….
Nah iya lho. Caraku membuat tulisanku nggak kaku ya dengan menganggap pembaca sebagai teman. Sehingga aku nulisnya nyaman tapi berusaha tetap sopan saja gitu.
Cuma emang benar. Menulis sesuai dengan gaya kita tuh nggak mudah.
Tipsnya simpel tapi mengena banget mbak Andina.
Memang jadi suatu tantangan untuk orang introvert seperti saya saat menulis di blog dengan tujuan untuk dilihat orang. Sejujurnya saya tak memiliki niatan untuk dilihat orang, saya ingin menulis apa yang ada diotak saya,, namun partner hidup saya memiliki pendapat yg berbeda, do’i suka encourage saya agar bisa lebih terbuka dan suka dilihat orang dengan melakukan hal yg simpel : menulis. Untuk itu mengenal diri sendiri ini jadi sebuah tantangan juga.
Trims for sharing mbak Andina ^^
Saya jadi ingat pertama kali tahu cara menggunakan tiga tanda kurung seperti seolah kata/kalimat tersebut menggema, seperti ini (((ini)))
Yang kaya gini rasanya nggak mungkin saya dapat kalau nggak blogwalking.
Memang bener, blogwalking itu banyak banget benefitnya buat bloger. Dari nambah referensi informasi, ngebuild relasi dengan bloger lain, hingga…sarana penjemput rizki.
Setuju nggak mbak?
setiap blogger biasanya memang memiliki gayanya sendiri ya, mbak dalam menulis. apalagi kalau sudah khas pembaca sampai bisa menebak tanpa melihat nama blognya. kadang yang jadi tantangan itu bagaimana blogger yang tulisannya panjang bisa mengemas tulisannya jadi tetap enak dibaca karena membaca tulisan panjang itu juga perlu energi. hehe